Jamuan Gala Dinner Khas Kab. Sukabumi

Kontributor Oleh : Iqbalsmi pada tanggal Sabtu,14 April 2018

image

Palabuhanratu (Inmas Kab. Suci)

Sudah menjadi tradisi setiap kali diselenggarakan MTQ, tuan rumah penyelenggara kegiatan melaksanakan jamuan makan malam kepada seluruh kafilah yang mengikuti kegiatan. Demikian pula halnya dengan Kab. Sukabumi, selaku tuan rumah MTQ Ke-35 Tk. Provinsi Jawa Barat, Sabtu (14/04) pukul 19.00 menyajikan jamuan makan malam di Hotel Inna Grand Sukabumi Beach Hotel kepada tamunya.

Jamuan makan malam yang populer disebut Gala Dinner ini dilakukan menjelang keberangkatan kafilah menuju upacara puncak pembukaan di Alun-alun Pemda Kab. Sukabumi.

MTQ ke-35 tahun 2018 yang berpusat di peaisip pantai Pelabuhanratu mengharuskan tuan rumah menyajikan sejumlah menu yang berhubungan dengan hasil kekayaan laut Pelabuhanratu. Sajian Gala Dinner kali ini didominasi oleh berbagai jenis ikan laut dalam bentuk ikan bakar.

Disela-sela sajian santap malam, Bupati Sukabumi, Marwan Hamami menyampaikan sambutan selamat datang kepada semua kafilah dari 27 Kota/Kabupaten se Jawa Barat. "Selaku tuan rumah saya mengucapkan selamat datang kepada semua kafilah, mudah-mudahan para tamu betah dan kerasan tinggal di Sukabumi Selatan ini", tutur Marwan. "Mudah-mudahan bapak ibu yang hadir di Pelabuhanratu bisa merasakan sentuhan wisata Kab. Sukabumi khususnya wisata Geopark yang telah diakui oleh dunia melalui UNESCO", tambahnya.

Kontributor : Moh Iqbal Taufiqi


Berita Terbaru